;

Saturday, November 2, 2013

Ikan Koki Jenis jenis dan Cara Merwat Ikan Mas Koki

Saturday, November 2, 2013

Ikan koki salah satu jenis ikan hias air tawar yang banyak diminati, selain memiliki warna sisik yang sangat cerah, daya tarik ikan itu terletak pada bentuk tubuhnya yang lucu seperti badut. Hal itulah yang menyebabkan hewan peliharaan ini banyak diminati banyak orang.

ikan Koki, Ikan mas koki, cara merawat ikan mas koki, jenis jenis ikan koki, budidaya ikan mas koki 
Ikan koki yang beredar sekarang di Indonesia, kebanyakan dari hasil budidaya para petani Indonesia namun ada pula sebagian yang di impor dari Negara luar. Ikan koki asal mulanya beredar di cina dan dikembangkan oleh para petani Cina hingga akhirnya ikan koki tersebar ke seluruh dunia.


Jenis-jenis ikan koki
Ada beberapa jenis ikan koki yang banyak tersebar di Indonesia diantaranya ikan koki Ranchu, ikan koki Lion head, ikan koki Ryukin, koki Tosakin, Mutiara, ikan koki Matabalon, Ikan koki Oranda, ikan koki Moor, Ikan koki Matabelo, ikan koki kaliko, ikan koki  Tosa, Ikan koki Read head, ikan koki Bulidog, ikan koki ekor kipas, iakn koki celestial, iakn koki Sukiyu.

Tetapi untuk memelihara atau merawat ikan-ikan tersebut, kita sebaiknya mengetahui terlebih dahulu karakter ikan tersebut, supaya ketiak kita memelihara atau merawatnya iakan koki tersebut akan berkembang dengan baik dan menunjukkan keindahannya.


Cara merawat ikan koki
Syarat utama supaya ikan koki dapat hidup: yang pertama suhu, karena Indonesia termasuk di wilayah tropika (dua musim), maka ikan koki harus mendapatkan suhu yang dapat berkisar 23-29°C. Yang kedua cahaya, koki butuh pancaran sinar matahari cukup tinggi 4-6 jam sehari. 

Karena sinar akan membuat warna sisik semakin muncul. Kemudian yang ketiga oksigen, pasokan oksigen bergantung suhu lingkungan, ukuran, dan aktifitas ikan. Sumber oksigen bisa kita memiliki dengan aerator. Fotosintesis tanaman air, atau difusi oksigen seperti pada sisitem kolam air deras.



Cara mengatasi penyakit ikan koki
  • Penyakit white spot
Penyakit ini sering sekali menyerang ikan koki, salah satu obat untuk mengobatinya menggunakkan antibiotic seperti Furanance atau obat yang mengandung copper sulphate.

  • Renang terbalik
Hal ini diakibatkan organ dalam tubuh ada yang sakit, penyebabnya bisa terkena infeksi bakteri, factor keturunan (genetic), pemberian pakan tidak benar, atau kualitas air tidak bagus.

  • Stres rumah baru
Walaupun ikan koki dikenal sangat ramah, namun suatu saat sigendut ini bisa juga mogok makan, hal ini bisa saja disebabkan karena tempt baru, atau akuariumnya habis diganti air, dan bisa saja hal ini mengakibatkan stress pada iakn tersebut.

Kalau artikel ini bermanfaat bagi Anda, tolong share keteman anda melalui google plus [g+] dengan cara mengklik tombolnya di bagian bawah halaman ini. Trima kasih atas partisipasinya.

Artikel sebelumnya yang anda dapat baca, klik untuk membacanya:

Cara Ternak Kenari Yorkshire
Cara Budidaya Ikan Louhan
Cara Budidaya Udang Galah
Cara Merawat Anjing Labrador Retriever

Sumber: Majalah AQUATICA



SILAHKAN LANJUTKAN MEMBACANYA DENGAN MEGKLIK JUDUL ARTIKEL DI BAWAH INI

Tonie - 7:52 AM